BAI'AH 'AQABAH PERTAMA


Ketika putaran tahun berikutnya tiba dan musim haji datang, 12 laki-laki dari penduduk Madinah datang. Mereka dan Nabi saw. bertemu di 'Aqabah, lalu mereka membaiat Nabi saw. dengan bai'ah 'aqabah pertama. Mereka berbaiat (janji setia sehati) kepada Nabi untuk tidak menyekutukan Allah dengan apapun, tidak mencuri, tidak berzina, tidak membunuh anak-anak mereka, tidak mendatangi para dukun yang membuat-buat sesuatu di antara dua tangan dan kakinya, dan tidak bermaksiat dalam kebaikan-kebaikan yang sudah diketahui. Jika memenuhi hal itu, maka baginya surga. Jika lupa dari hal itu, maka urusannya kembali pada Allah. Jika menghendaki menjatuhkan sanksi, maka Dia menyiksanya. Jika menghendaki lain, maka Dia mengampuninya. Setelah mereka menyempurnakan bai'at dan musim haji habis, maka mereka kembali ke Madinah.
Loading...

0 Response to "BAI'AH 'AQABAH PERTAMA"

Post a Comment